Cara menampilkan artikel terkait plus gambar dengan widget linkwithin.com sangat simpel. Jika anda ingin menampilkan artikel terkait di blog namun malas berurusan dengan kode-kode html maka anda bisa menggunakan layanan pihak ketiga. Dalam hal ini anda bisa menampilkan artikel terkait disertai thumbnail menggunakan linkwithin.
Cara menampilkan artikel terkait plus gambar dengan widget LinkWithin adalah sebagai berikut :
1. Pergi ke www.linkwithin.com,
2. Isikan data yang dibutuhkan pada form yang tersedia,
- Email : masukkan alamat email,
- Blog Link : masukkan alamat blog,
- Platform : pilih platform blog, apakah Blogger, WordPress (hosting sendiri), TypePad atau yang lain,
- Width : masukkan jumlah artikel terkait yang ingin ditampilkan, 3, 4 atau 5,
3. Klik Get Widget!, akan terbuka petunjuk install widget LinkWithin,
4. Selanjutnya anda tinggal mengikuti petunjuk dari LinkWithin untuk install widget di blog yang cukup mudah karena dilengkapi dengan gambar.
Itulah cara menampilkan artikel terkait plus gambar dengan widget dari linkwithin.com.